kitakoki

Resep Misoa Goreng ala dapoeray's - Resep Masakan Indonesia

Resep Misoa Goreng ala dapoeray's - Resep Masakan Indonesia

Misoa Goreng ala dapoeray's
Misoa Goreng ala dapoeray's

Selamat datang di situs kitakoki.blogspot.com yang bertema masakan Indonesia, Pada kesempatan kali ini kami memposting artikel resep masakan dengan judul Misoa Goreng ala dapoeray's. Berikut resep lengkapnya:

Bahan-bahan

  • 300 gr misoa
  • 600 ml air
  • 1 butir telur ukuran besar (berat 100 gr berkulit) kecil 2 butir
  • 1 btg bawang daun iris tipis
  • 3 btg seledri iris halus
  • 4 sdm munjung kornet ayam/pake udang lbh enak nurut saya
  • 2 btg wortel sedang
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt royco ayam
  • secukupnya minyak goreng
  • Bumbu halus :
  • 3 butir bawang merah
  • 4 butir bawang putih
  • 1 sdt munjung lada butiran/lada bubuk
  • 5 bh rawit
  • Pelapis :
  • 3 sdm tepung bumbu serbaguna
  • 3 sdm maizena atau tepung kanji jg boleh
  • secukupnya air matang
  • secukupnya tepung panir

Langkah

  1. Siapkan semua bahan dibutukan, haluskan bumbu2.
  2. Panaskan 2-3 sdm migor, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan kornet ayam (sebaiknya wajan anti lengket spya kornet ga lengket di wajan), tumis sampai kornet matang kemudian masukkan wortel parut masak sampai setengah empuk kemudian masukkan air, aduk rata sampai air mendidih masukkan misoa dan bawang daun. Bumbui dg garam, kaldu bubuk dan masukan potongan seledri, masak sampai air menyusut dan misoa lunak, tes rasa koreksi jika ada yg kurang pas.
  3. Terakhir masukkan kocokan telur kedalam misoa yg sdh lunak dan terbalur bumbu, aduk rata dan cepat spya telur tdk menggumpal. Matikan kompor, masukkan dalam wadah yg sdh dioles sdkit minyak/margarin, padatkan. Dinginkan di suhu ruang kemudian masukkan kulkas minimal 1 jam supaya set, keluarkan dari kulkas, potong2 sesuai selera. Sisihkan
  4. (versi digoreng langsung dg baluran adonan pelapis): Campur bahan pelapis dalam wadah, tambahkan air pelan2 sampai menjadi adonan yg agak kental seperti adonan pisang goreng. Celupkan potongan misoa, goreng dalam minyak panas dg api kecil sampai matang.
  5. Versi panir: Campur bahan pelapis dalam wadah, tambahkan air pelan2 sampai menjadi adonan yg tidak terlalu kental tapi jg tdk encer mirip adonan dadar gulung/risol. Celupkan potongan misoa, kemudian balurkan ke tepung panir, tata dalam wadah, simpan di kulkas min 30 menit agar set kemudian goreng dg minyak panas api sedang sampai matang. Jika tdk digoreng di hari yg sama letakkan di freezer, ketika akan digoreng keluarkan dari freezer sampai mendekati suhu ruang baru digoreng.
  6. Sajikan hangat dg rawit ato cocolan saus, yg dilapis tepung ato dipanir sama enaknya. Yang dipanir lebih kering teksturnya karena tidak banyak menyerap minyak. Endess tralala..!!


Anda telah membaca postingan artikel yang berjudul Misoa Goreng ala dapoeray's pada situs kitakoki.blogspot.com. Terima kasih atas kunjungannya, Semoga bermanfaaat.


Related Keyword

  • resep makanan indonesia
  • Resep Makanan
  • Resep Makanan Ayam
  • Aneka Resep Makanan
  • Resep Makanan Spesial
  • Resep Makanan Enak
  • Resep Resep Makanan
  • ResepMasakan
  • resep makanan nusantara
  • resep makanan sederhana
  • resep makanan sehari hari
  • resep makanan ikan
  • resep makanan jawa
Previous
Next Post »
Thanks for your comment

Popular Posts